Perkuatan Geogrid pada jalan rusak dapat membantu peningkatan jalan agar awet tahan lama. Simak fungsi dan keunggulan Geogrid selengkapnya.
Sebelum membahas terkait dengan teknologi perkuatan jalan dengan Geogrid, sedikit informasi yang kami dapatkan dari berbagai media Nasional yang menyoroti kunjungan Presiden Jokowi di beberapa ruas jalan rusak di Lampung dan Sumatera Utara.
Pada beberapa ruas jalan rusak di Sumatera Utara dan Lampung memang kondisinya tergolong rusak parah, jika dilihat dari beberapa dokumentasi foto dan video dari media Nasional.
Untuk memperbaiki jalan rusak tentu harus melalui perencanaan konstruksi jalan yang tepat dan cermat, berdasarkan standar mutu jalan yang sudah ditetapkan.
Namun sebagai informasi, kami CV. Mutu Utama Geoteknik akan mengenalkan kepada Anda para pembaca artikel ini, terkait solusi yang bisa digunakan pada perbaikan jalan di Lampung, Sumatera Utara dan Kalimantan dengan Geogrid sebagai perkuatan atau material penulangan badan jalan.
Dikutip dari halaman Simantu Kementerian PUPR, tentang pengembangan teknik perkuatan geogrid pada longsoran badan jalan, dijelaskan pengertian Geogrid, jenis dan aplikasinya sebagai berikut.
Mengenal apa itu Geogrid?
Geogrid adalah adalah lembaran sintetis dari bahan polymer berbentuk jaring (Grid) yang mempunyai kekuatan tarik yang tinggi. Bahan dasar yang digunakan pada produksi material Geogrid yaitu dari bahan Heavy Duty Polyethylene (HDPE) dan merupakan bahan yang tahan pengaruh kimiawi, mikrobiologi yang umumnya terdapat didalam tanah.
Macam – macam Geogrid
Geogrid terdiri dari beberapa macam yang dibagi menjadi tiga jenis berikut penjelasannya.
1. Geogrid Lubang Segitiga
Geogrid tipe ini berbentuk lembaran seperti wiremesh dengan lubang yang berbentuk persegi beraturan.
2. Geogrid Lubang Segitiga Beraturan
Geogrid ini merupakan dalah satu jenis geogrid yang berupa lembaran yang berlubang berbentuk segigita yang beraturan.
3. Geogrid Lubang Persegi Panjang
Geogrid ini adalah salah satu jenis geogrid yang berbentuk lembaran yang berlubang dengan kisi-kisi yang berbentuk persegi panjang yang beraturan.
Keunggulan dan Aplikasi Geogrid
Material Geogrid diproduksi untuk memenuhi perkuatan timbunan atau agregat sebagai material penulangan yang memiliki banyak keunggulan, berikut penjelasan dan aplikasi penggunaannya selengkapnya.
Keunggulan Material:
- Kekuatan tinggi pada pembebanan jangka panjang
- Kuat tarik tinggi pada elongasi rendah akibat dari perilaku rangkak yang rendah
- Interlocking yang sangat baik
- Ketahanan terhadap sinar UV
- Ketahanan biologi dan kimia sangat baik
Aplikasi Penggunaan:
- Perkuatan lereng dan dinding penahan tanah
- Konstruksi jalan raya dan jalan rel kereta api
- Abutment jembatan
- Konstruksi landasan pacu di bandara
- Konstruksi area parkir
Demikian informasi terkait dengan penggunaan Geogrid untuk bisa diaplikasikan pada proyek-proyek pembangunan, perbaikan dan perkuatan jalan rusak di Lampung, Sumatera Utara maupun Kalimantan.
Untuk kebutuhan pengadaan material Geogrid dan lainnya, silahkan hubungi kami CV. Mutu Utama Geoteknik melalui tim Marketing Engineering kami di halaman kontak kami via Whatsapp, Telp ataupun Email dan datang langsung ke kantor kami.
Untu permintaan penawaran harga Geogrid terbaru dari kami CV. Mutu Utama Geoteknik, segera kunjungi halaman produk Geogrid kami di atas.