Di dalam lingkup geoteknik, geotextile atau geotekstil adalah salah satu jenis material yang paling banyak digunakan. Karena letak geografis di Indonesia sebagian besar kondisi tanahnya adalah tanah lunak.
Pengertian dan Jenis – Jenis Geotekstil
Geotextile atau Geotekstil adalah suatu lembaran seperti terpal yang terbuat dari bahan polyester/polypropylene yang dibuat secara needle punch maupun anyaman. Geotekstil ini memiliki fungsi sebagai perkuatan, separasi, drainasi dan filtrasi juga proteksi yang bisa sangat membantu dalam peran kontruksi dengan baik.
Jenis-jenis Geotekstil
Geotekstil ini memiliki 2 jenis yang berbeda, diantaranya geotekstil woven dan geotekstile non woven. Dari kedua jenis geotekstil ini tentu memiliki ciri-ciri yang berbeda, mari kita simak apa saja perbedaannya.
1. Geotekstil Woven
Geotekstil woven dibuat dari serat polypropylene sebagai bahan baku yang di produksi setidaknya dengan dua baris benang paralel atau benang pita yang tersusun rapi menyerupai kain anyaman. Dengan menggunakan mesin tenun yang berteknologi dan sudah teruji ini bisa menenun serta di sesuaikan menurut rentang penggunaan. Pada umumnya geotekstil woven ini menyerupai kain terpal atau karung beras.
Geotekstil woven ini memiliki keunggulan yang sudah teruji laboratorium, diantaranya :
- Tidak akan mudah koyak ataupun robek pada saat di pasang pada lapangan.
- Tahan terhadap sinar matahari
- Memiliki kuat tarik yang tinggi, sehingga dapat menjamin keamanan struktur tanah yang tidak stabil.
- Memiliki elongation yang rendah dan mudah saat dipasang di lapangan.
Geotekstil ini memiliki struktur anyaman yang kuat dan kekar (double twist), juga memiliki kandungan carbon black sebagai uv stabillizer pada saat pembuatan benang serat polypropylene sebagai bahan baku untuk geotekstil woven ini.
Aplikasi geotekstil woven
- Proyek konservasi air dan perlindungan bendungan
- Proyek jalan dan perlindungan lereng
- Penguatan landasan kereta api
- Tepi sungai dan saluran irigasi
- Rembesan waduk dan proyek konsolidasi, dll
2. Geotekstil Non Woven
Geotekstil non woven terbuat dari benang serat polyester atau polypropylene yang tersusun tidak teranyam atau tidak beraturan. Geotekstil ini disatukan dengan proses teknologi canggih guna mendapatkan variasi ketebalan dan kekuatan untuk memastikan pemilihan material yang telah sesuai dengan kebutuhan pengguna.
Geotekstil ini memiliki kuat tarik yang tinggi ketika putus dan akan memanjang sebelum putus. Geotekstil non woven ini memiliki tiga pilihan warna yang berbeda yaitu putih, hitam dan abu-abu.
Ada 2 jenis geotekstil non woven yaitu geotekstil serat pendek (GT) dan geotekstil serat menerus (GC). Yang membedakan kedua jenis non woven ini adalah pada bentuk pembuatan di mesin tenunnya, sehingga serat yang terdapat dalam geotekstil non woven ada yang serat pendek dan serat menerus.
Sekarang mari kita simak untuk fungsi geotekstil non woven. Dimana geotekstil non woven ini sebagai separator, yakni sebagai media pemisah antara dua lapisan material yang berbeda propertinya, sehingga tidak tercampur juga material timbunan yang propertinya jauh lebih baik tetap terjaga.
Dari geotekstil non woven ini terdapat filtrasi dan drainasi sebagai penahan butiran tanah yang baik, namun tetap dapat memungkinkan aliran air tidak terganggu. Dan proteksi dari geotekstil ini dapat berperan sebagai pelindung material lain, seperti lapis proteksi geomembran.
Aplikasi geotekstil non woven
- Proyek PLTA dan bendungan air
- Curing beton dan jalan raya
- Rel kereta api dan terowongan
- Alas bronjong dan geomembran
- Verticak garden dan roof garden
Dan kami telah bekerja keras untuk unggul sebagai perusahaan yang terkemuka dan telah teruji dalam pengalaman, layanan serta penawaran produk. Kami juga memberikan harga terbaik dan jaminan standar kualitas yang terpenuhi untuk semua pelanggan kami.
Jadi tunggu apalagi? Ayo konsultasikan kebutuhan anda! karena kami siap membantu dan memberikan solusi terbaik untuk kebutuhan anda. Sekian artikel kali ini, sampai bertemu di artikel selanjutnya. Untuk informasi dan pemesanan hubungi kontak kami yaa.. terimakasih